Sebanyak 6 CLC Titian Foundation menjadi wadah berbagai kegiatan yang menarik minat masyarakat di sekitar, dan dengan demikian memperluas jangkauan Titian dari siswa ke masyarakat secara keseluruhan.
CLC Paseban yang baru saja dibuka telah menarik minat masyarakat setempat untuk menikmati beberapa fasilitas yang tersedia dan mengikuti beberapa kursus seperti kursus menjahit, komputer, desain grafis, serta tarian tradisional dan musik. Titian Foundation juga telah menginspirasi penduduk desa Paseban untuk membuat rencana untuk membangun kawasan eco-tourism. Para pengunjung/turis dapat menginap di tempat yang disediakan dan menyaksikan sendiri serta berpartisipasi dalam beberapa kegiatan seperti membuat tembikar, keramik, dan batik. Para pengunjung juga berkesempatan membagikan keahlian khusus mereka kepada penduduk desa.
CLC Gemawang meraih hadiah pertama dalam kompetisi menulis di tingkat Provinsi Jawa Tengah, dan dengan demikian akan melaju di tingkat nasional yang akan diselenggarakan di bulan September tahun ini.
CLC Cigalontang memfasilitasi kerja sosial yang dilakukan para mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) dan Universitas Pajajaran dalam konteks pengembangan masyarakat dan pendidikan, dalam hal membuat alat peraga di sekolah dan mengadakan lokakarya mengenai masalah kesehatan.
Rangkuman Kegiatan CLC di Bawah Bimbingan Titian Foundation
Nama CLC | Kegiatan Rutin | Keterlibatan Masyarakat |
---|---|---|
CLC SMPN 1 Bayat | Peminjaman buku, layanan internet, buletin CLC | Kegiatan alumni, pengembangan kreativitas siswa dengan melibatkan masyarakat setempat dan penerima beasiswa Titian |
CLC SMKN 1 ROTA Bayat | Peminjaman buku, layanan internet, majalah dinding triwulan | Pertemuan orangtua murid |
CLC Gemawang | Kursus bahasa Inggris untuk pegawai negeri setempat dan pelajar SMP, peminjaman buku, layanan internet, pertemuan rutin masyarakat, tempat pelatihan dan studi banding desa lain mengenai industri pedesaan, kegiatan rutin seperti bersepeda dan kegiatan bagi warga perempuan setempat | Pengelolaan mandiri oleh otoritas setempat, pembiayaan mandiri melalui sumbangan maupun biaya pelatihan dan acara |
CLC Cigalontang | Kursus komputer dasar untuk siswa SD, pertemuan bulanan masyarakat, pertemuan bulanan ibu-ibu PKK, peminjaman buku, pos pelayanan kesehatan terpadu (posyandu) | Memfasilitasi kerja sosial mahasiswa UPI dan UNPAD, pengelolaan mandiri oleh masyarakat, pembiayaan mandiri melalui biaya kursus dan sumbangan dari otoritas setempat |
CLC Titian Bayat | Peminjaman buku, menonton film, rapat koperasi, kelas komputer, kelas menjahit dan bordir, kelas tari tradisional, kelas musik | Memfasilitasi kerja sosial mahasiswa UGM dalam hal penyajian makanan, pertemuan dan kerja sosial Ikatan Alumni Penerima Beasiswa Titian Foundation (IKATIFO), memfasilitasi masyarakat untuk menjadi pelatih musik, tari tradisional, serta kelas menjahit dan bordir |